JAKARTA, mataberita.co.id__ Indonesia Memanggil (IM) 57 Institute bakal mengungkap. Tak lain temuan mengenai penanganan korupsi di Indonesia. Lembaga yang didirikan Novel Baswedan Cs itu sudah melakukan riset mengenai isu antikorupsi selama ini.
“Dalam waktu dekat ini, kami akan menyumbangkan karya penelitian hasil dari riset dari rekan – rekan IM 57 Institute,” kata Juru Bicara IM 57 Institute M Praswad Nugraha pada Minggu (10/10/2021).
KLIK JUGA : NIK KTP Dapat Jadi NPWP Disahkan Lewat UU HPP
Para pegawai KPK yang dipecat ini, lanjut Praswad, memastikan terus mengawal dan membantu pihak terkait untuk memberantas korupsi. Meski sudah tidak bergabung dengan KPK, mereka mengeklaim punya cara sendiri untuk memberantas korupsi di Indonesia.
“Kami akan selalu berkarya dan berkontribusi dalam pemberantasan korupsi di Indonesia,” tutur Praswad. Mengenai aturan main organisasi IM57, dia mengaku. Pihaknya belum menentukannya. Namun, dia memastikan. Wadah itu sudah aktif memantau perkembangan penanganan korupsi di Indonesia.
Discussion about this post