JAKARTA, mataberita.co.id__ Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia (Kemdikbud RI) merilis Tema Hari Kesaktian Pancasila 2022. Hari Kesaktian Pancasila tahun ini diperingati pada Sabtu, 1 Oktober 2022. Upacara bendera merah putih pun akan dilaksanakan guna memperingati hari nasional tersebut.
Berikut informasi selengkapnya :
Tema Hari Kesaktian Pancasila 2022
Dilansir situs Kemdikbud, tema Hari Kesaktian Pancasila 2022 adalah “Bangkit Bergerak Bersama Pancasila”. Tema tersebut juga menjadi slogan acara saat upacara peringatan Hari Kesaktian Pancasila nanti, yaitu pada Sabtu, 1 Oktober 2022.
Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022
Dalam rangka memperingati Hari Kesaktian Pancasila 2022, diselenggarakan upacara tingkat pusat yang dihadiri oleh jajaran pejabat tinggi pemerintahan Indonesia. Adapun waktu pelaksanaan upacara Hari Kesaktian Pancasila tingkat pusat adalah:
- Hari, tanggal: Sabtu, 1 Oktober 2022
- Pukul: 08.00-08.31 WIB
- Tempat: Monumen Pancasila Sakti, Jalan Raya Pondok Gede, Lubang Buaya, Jakarta Timur.
KLIK JUGA : Dibuka! Seleksi Terbuka Lowongan Dirjen Imigrasi Non PNS
Para pejabat yang hadir dalam kegiatan upacara pusat Hari Kesaktian Pancasila di antaranya:
- Inspektur Upacara: Presiden Republik Indonesia
- Pembaca Teks Pancasila: Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat RI
- Pembaca Naskah UUD RI Tahun 1945: Ketua Dewan Perwakilan Daerah RI
- Pembaca dan Penandatangan Ikrar: Ketua Dewan Perwakilan Rakyat RI
- Pembaca Doa: Menteri Agama RI.
Aturan Pakaian Peserta Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022
Peserta yang hadir dalam upacara Hari Kesaktian Pancasila tanggal 1 Oktober 2022 nanti dikenakan aturan berpakaian yang sudah ditetapkan pemerintah. Aturan tersebut adalah:
- Pria : Pakaian Sipil Lengkap (PSL)
- Wanita : Pakaian Nasional dan/atau menyesuaikan
- TNI/POLRI : Pakaian Dinas Upacara (PDU) III.
Ketentuan Pelaksanaan Upacara Hari Kesaktian Pancasila 2022
Berdasarkan Surat Edaran Penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022, ada sejumlah ketentuan pelaksaan kegiatan upacara tersebut. Berikut ini poin-poin aturan yang dimaksud.
- Sehubungan dengan situasi pandemi Covid-19, penyelenggaraan Upacara Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2022 di tingkat pusat, daerah, kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri, dan satuan pendidikan menyesuaikan aturan yang ditentukan
- Kepala daerah/Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkompimda) dan kepala kantor/lembaga yang ada di daerah dapat menyelenggarakan atau mengikuti Upacara Hari Kesaktian Pancasila yang dilaksanakan di Monumen Pancasila Sakti Jakarta secara virtual dari kantor masing-masing
- Setiap kantor instansi pusat dan daerah, kantor perwakilan Republik Indonesia di luar negeri, satuan pendidikan serta seluruh komponen masyarakat Indonesia pada tanggal 30 September 2022 agar mengibarkan bendera setengah tiang dan pada tanggal 1 Oktober 2022 pukul 06.00 waktu setempat, bendera berkibar satu tiang penuh.
- Pada tanggal 30 September 2022, masyarakat Indonesia agar mendengarkan Pidato Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi melalui berbagai kanal media massa (televisi, radio, dan media daring).
Discussion about this post