SEMARANG, mataberita.co.id__ Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Jawa Tengah (Kanwil Kemenkumham Jateng) memperingati Hari Kesaktian Pancasila Tahun 2023, pada Senin (02/10/2023). Peringatan yang jatuh pada 1 Oktober itu mengusung tema ‘Pancasila Pemersatu Bangsa Menuju Indonesia Maju’. Bertindak sebagai Inspektur Upacara Kepala Kanwil (Kakanwil) Tejo Harwanto. Sedangkan Perwira Upacara adalah Kepala Bidang Pelayanan Hukum Agustinus Yosi Setiawan dan Komandan Upacara Kepala Bidang Hukum Deni Kristiawan.
Kakanwil melalui sambutan Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H. Laoly menyampaikan. Pancasila merupakan ideologi yang dapat menjaga persatuan dan kesatuan negara. Pancasila mempunyai peranan penting di dalamnya karena merupakan ideologi yang memiliki nilai asas Nasionalisme yang tumbuh di atas perbedaan. “Persatuan bangsa sesungguhnya nilai luhur yang seharusnya dijunjung tinggi oleh semua umat manusia. Persatuan itu sangat penting sebagai cerminan kokohnya suatu negara berdaulat,” ujarnya.
KLIK JUGA : Sejumlah Investasi Ilegal Berbasis Judi Online Diproses, Yagoal Online Kapan Gilirannya?
Melalui momentum Peringatan Hari Kesaktian Pancasila ini, Tejo mengimbau jajarannya. Tak lain untuk merefleksikan hal-hal yang telah dan harus dilakukan untuk menjadikan Indonesia sebagai bangsa yang tangguh di masa kini dan masa yang akan datang guna menuju Indonesia Emas. “Nilai-nilai luhur Pancasila harus dapat dipertahankan dan diaktualisasikan dari generasi ke generasi supaya pemahaman ini tidak hanya berhenti pada satu generasi saja. Kualitas generasi penerus tidak hanya memiliki kecerdasan, keterampilan, dan kompetitif,” terangnya.
“Namun diimbangi dengan kualitas mental ideologi Pancasila yang kuat, berakhlak mulia, cinta tanah air, berwawasan kebangasaan, berjiwa nasionalisme, dan patriotism, serta memiliki semangat bela negara yang tinggi,” sambung Kakanwil. Sebagai penutup, dia mengajak seluruh keluarga besar Kemenkumham menjadi teladan dan contoh dalam mengaktualisasikan nilai-nilai Pancasila, bergerak aktif memperkokoh nilai-nilai Pancasila dalam mewujudkan Indonesia Maju dan mewujudkan cita-cita Proklamasi Kemerdekaan Indonesia.
Discussion about this post